💧💦 *EMBUN PAGI* 💦💧
Ahad, 23 Oktober 2016
22 MUHARRAM 1438 H
~~~~~~~~~~~~~~~~
🌸
Aisyah radliallahu 'anha mengabarkan kepadanya bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam berdo'a dalam shalat: _*"Allahumma innii a'uudzu bika minal ma'tsami wal maghram"*_ *(Ya Allah aku berlindung kepadamu dari berbuat dosa dan terlilit hutang).*
Lalu ada seseorang yang bertanya: "Mengapa anda banyak meminta perlindungan dari hutang, wahai Rasulullah?"
Beliau menjawab: *"Sesungguhnya seseorang apabila sedang berhutang ketika dia berbicara biasanya berdusta dan bila berjanji sering menyelisihinya".* (HR Bukhari 2222)
🍀
Jika (orang yang berhutang itu) dalam kesulitan, maka berilah tangguh sampai dia berkelapangan. Dan menyedekahkan (sebagian atau semua utang) itu, lebih baik bagimu, jika kamu mengetahui. [QS. Al Baqarah (2): 280]
~~~~~~~~~~~~~~~~
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ada yang mau berpendapat?